Kalla News

Latih Kepemimpinan Sejak Dini, SD Islam Athirah 2 Gelar Debat Kandidat Ketua OPDIS

×

Latih Kepemimpinan Sejak Dini, SD Islam Athirah 2 Gelar Debat Kandidat Ketua OPDIS

Sebarkan artikel ini

ELINE.NEWS,MAKASSAR – Suasana Ruang Lec Athirah Bukit Baruga tampak meriah sekaligus khidmat pada Kamis (29/1/2026). Sebanyak lima pasangan kandidat Ketua dan Wakil Ketua Organisasi Peserta Didik Intra Sekolah (OPDIS) SD Islam Athirah 2 Makassar periode 2026/2027 saling adu gagasan dalam acara Debat Kandidat.

Kegiatan ini menjadi panggung bagi para calon untuk mensosialisasikan visi, misi, dan program kerja unggulan guna mewujudkan kemajuan sekolah yang berkelanjutan. Lebih dari sekadar kompetisi, ajang ini juga menjadi sarana edukatif bagi siswa untuk melatih kepercayaan diri tampil di depan publik.

Acara ini dihadiri langsung oleh jajaran pimpinan SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga, Majelis Pembina Organisasi (MPO), dewan guru, serta siswa kelas 4 hingga 6. Turut hadir mendampingi para kandidat adalah orang tua masing-masing pasangan calon.

Adapun para kandidat yang mengikuti debat tahun ini terdiri dari lima pasangan calon yang cukup kompetitif. Mereka adalah pasangan nomor urut 1 Nabila Salsabila Rizal dan Nur Faiqah Ahmad, disusul nomor urut 2 Syakira Putri Mistha Saputra dan Muh. Faiq Ukail Junior. Selanjutnya, pada nomor urut 3 terdapat pasangan Hatta Habibie Alfikrie dan Quinsha Salsabila Irwandi, nomor urut 4 Muhammad Ridwan Adhyaksa Alham dan Nashef Rizgab Hasan, serta pasangan nomor urut 5 yakni Zyra Aneyla Adhisty dan Abid Azka Muazzam.

Rangkaian acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, menyanyikan lagu Indonesia Raya serta Mars Athirah, dan dilanjutkan dengan sesi perkenalan serta pemaparan visi-misi. Sebelum debat dimulai, Ketua MPO, Fatih Zulfikar, S.Pd., Gr., membacakan aturan debat yang harus dipatuhi oleh seluruh peserta.

Ketajaman gagasan para kandidat pun diuji oleh panelis yang berasal dari lintas jenjang, yakni Ketua dan Sekretaris OSIS SMP Bukit Baruga periode 2025/2026, Wakil Ketua serta Ketua Divisi Minat dan Bakat OSIS SMA Bukit Baruga, hingga Ketua dan Wakil Ketua OPDIS SD Islam Athirah 2 periode 2025/2026.

Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan dan Keagamaan, Ade Bagus Putra, S.Pd., M.Pd., Gr., dalam sambutannya menekankan pentingnya persatuan pasca-pemilihan.

“Siapapun yang terpilih nanti mari kita dukung sama-sama. Itulah yang akan memimpin OPDIS SD Islam Athirah 2 dan menjalankan program-programnya,” ujar Ade Bagus Putra sembari mengapresiasi dukungan orang tua dan panitia.

Keseruan acara memuncak saat memasuki sesi debat inti. Dimulai dengan sesi tanya jawab bersama panelis dari OSIS SMA dan SMP, para kandidat tampak lugas memberikan jawaban terbaik hingga memancing sorak sorai dan tepuk tangan meriah dari seluruh penonton. Suasana semakin menarik pada sesi berikutnya saat masing-masing pasangan calon saling melempar pertanyaan tajam dan beradu argumen. Debat ini kemudian ditutup dengan sesi orasi pamungkas sebagai bentuk penegasan tekad mereka.

Suasana haru menyelimuti akhir acara saat perwakilan orang tua memberikan testimoni dukungan bagi para kandidat. Ia mengaku bangga menyaksikan transformasi keberanian dan bakat luar biasa yang ditunjukkan anak-anak mereka di depan publik.

“Kami terharu melihat anak-anak kita luar biasa sekali. Terima kasih keluarga besar SD Islam Athirah karena memberikan ruang bagi anak kami untuk tampil percaya diri. Ini proses yang panjang dan menjadi pengalaman berharga bagi mereka,” ungkapnya.

Seluruh rangkaian acara ini menjadi tonggak sejarah baru dalam estafet kepemimpinan siswa, sekaligus menandai dimulainya langkah nyata untuk menentukan nakhoda terbaik yang akan memimpin OPDIS SD Islam Athirah 2 Bukit Baruga untuk satu periode ke depan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *