News

Inovasi Bea Cukai Makassar – Bank Mandiri: Intensive Collaboration Program (ICP) for New Exporter 2025

×

Inovasi Bea Cukai Makassar – Bank Mandiri: Intensive Collaboration Program (ICP) for New Exporter 2025

Sebarkan artikel ini

ELINE.NEWS,MAKASSAR – Bea Cukai Makassar bersama Bank Mandiri menggelar launching inovasi terbaru yaitu Intensive Collaboration Program (ICP) for New Exporter 2025, yang merupakan re-branding dari program Cerita Ekspor, di Rumah Ekspor Mandiri. Acara ini dibuka dengan sambutan dan pemaparan pengenalan
program oleh Ria Novika Sari, Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Makassar.

Intensive Collaboration Program for New Exporter 2025 sebagai terobosan baru bentuk re-branding dari program sebelumnya yatu Cerita Ekspor yang telah hadir dari tahun 2021 hingga 2024. Program ini sebagai wujud komitmen Bea Cukai Makassar
– Bank Mandiri untuk terus berkembang dan berinovasi dalam berbagai program peningkatan ekspor sekaligus berfokus mendorong peningkatan perekonomian Sulawesi Selatan.

Dalam sambutannya, Ria Novika Sari menekankan pentingnya strategi ekspor bagi UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah) dalam meningkatkan perekonomian Sulawesi Selatan. “Kami berharap melalui program ini, pemberian asistensi kepada
UMKM di Sulawesi Selatan dapat lebih efektif, efisien dan terukur dalam upaya peningkatan kemampuan ekspor dan strategi menembus pasar perdagangan internasional.

Yang lebih menarik, program ini GRATIS dan terbuka bagi UMKM yang ingin naik kelas ke pasar global. Program ICP ini akan diawali dengan proses kurasi oleh Bea Cukai Makassar dan Bank Mandiri berdasarkan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi calon peserta.” kata Ria. Selanjutnya dalam acara tersebut turut hadir Dwi Retno N. Wahidiyah, Trade Sales Manager Bank Mandiri Region X Sulawesi Maluku, yang dalam sambutannya memberikan arahan terkait strategi finansial dan akses pasar bagi calon eksportir. Target program kali ini adalah UMKM Berorientasi Ekspor dan/atau calon eksportir, agar mempersiapkan diri menjadi seorang eksportir sekaligus berkontribusi dalam pasar perdagangan internasional melalui kelas intensive secara berkelanjutan.

Ade Irawan, Kepala Kantor Bea Cukai Makassar menyambut baik program rebranding dari Cerita Ekspor di Tahun 2025 ini. “Kami sangat mendukung kegiatan ICP ini dan berharap dengan re-branding Cerita Ekspor ditahun ini nantinya akan
menghasilkan eksportir yang handal dan siap bersaing dalam perdagangan internasional”, kata Ade. ”Peserta yang mengikuti kegiatan ini merupakan UMKM yang telah terpilih melalui
proses kurasi dari Bea Cukai Makassar dan Bank Mandiri, untuk itu calon peserta diharapkan mempersiapkan diri dalam mengikuti seluruh tahapan kegiatan dari awal hingga akhir”, pungkas Ade.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *